62 8000 xxx
Seputar Kampus
Kamis, 16 Okt 2025
  • Website Resmi Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Aziziyah Kota Sabang
  • Website Resmi Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Aziziyah Kota Sabang

Ini Harapan Pj Wali Kota Di Wisuda STIS Al-Aziziyah Sabang

Terbit : Jumat, 5 Januari 2024 - Kategori : Berita

Sabang – Sebanyak 61 sarjana telah dilahirkan oleh Sekolah Tinggi Syariah (STIS) Al-Aziziyah, dan Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi, berharap agar STIS Al-Aziziyah terus dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan dan kualitas sumber daya manusia di Kota Sabang.

“Di era kompetisi global seperti saat ini, perubahan terjadi sangat cepat dan sulit diprediksi. Untuk menghadapinya, kita membutuhkan kompetensi dan sumber daya manusia yang handal, unggul, serta mampu bersaing, sehingga dapat menjadi enterpreneur yang berakhlak, terpelajar, dan mampu memberikan perubahan positif bagi daerah,” ujar Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi.

Pernyataan tersebut disampaikan saat menghadiri wisuda sarjana angkatan kedua STIS Al-Aziziyah Sabang, yang digelar di Mars Resort Anoi Itam Sabang, Kamis (5/1/2022).

Menurut Reza Fahlevi, wisuda ini merupakan titik awal untuk memasuki era perjuangan hidup yang sebenarnya, di mana para wisudawan harus bersaing dalam mencari peluang kerja atau menciptakan lapangan pekerjaan sendiri, mengingat peluang kerja yang tersedia saat ini sangat terbatas.

Pada wisuda kali ini, STIS Al-Aziziyah Sabang meluluskan 61 sarjana, terdiri dari 40 lulusan Prodi Hukum Ekonomi Syariah dan 21 lulusan Prodi Hukum Keluarga Islam. “Selamat kepada para wisudawan yang telah menyelesaikan pendidikannya. Kami turut berbahagia, namun perlu saya ingatkan bahwa dunia kerja saat ini sangat kompetitif. Tetap semangat berjuang, semoga bisa meraih pekerjaan yang diimpikan,” tambahnya.

Pj Wali Kota Sabang juga memberikan apresiasi terhadap program STIS Al-Aziziyah Sabang yang telah memberikan keringanan biaya perkuliahan bagi masyarakat kurang mampu yang ingin melanjutkan pendidikan, serta potongan biaya sebesar 50 persen bagi anak yatim.

“Ini adalah iktikad dan semangat yang sangat baik yang patut diapresiasi. Kami juga memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh civitas akademika STIS Al-Aziziyah yang terus serius mengembangkan lembaga ini agar menghasilkan sarjana dengan pengetahuan dan wawasan yang luas,” tutupnya.